Promo Mtalkblog

Review Singkat Top Gun: Maverick (2022)

Top Gun: Maverick (2022)
Top-Gun-Maverick

mtalkblog --- Tayangan film yang epik yang dapat membuat penikmatnya merasakan nostalgia masa muda, Top Gun dan Tom Cruise telah menjadi sebuah bagian tidak dapat dilepas, film yang telah dirilis dalam 3 dekade lalu berhasil membawa penggemarnya dengan aksi-aksi luar biasanya. Bagi veteran mungkin berasa tidak adil karena dalam Top Gun Maverick 2022  Tom Cruise masih dapat menjalankan misi dengan luar biasa.

Top Gun Maverick karya Joseph Kosinski merupakan remake dalam film pendahulunya oleh Tony Scout tahun 1968. Beberapa set tempat serta scene-scene yang di daur ulang dari film sebelumnya. Terlepas dari itu dalam segi sinematografi udara serta editingnya lebih baik dibanding pada Top Gun milik Scout, sudah jelas karena kedua film ini terpaut waktu yang sangat lama.

Dalam film ini kita diperkenalkan kembali sosok Kapten Pete "Maverick" Mitchel yang dibintangi Tom Cruise, dalam sebuah misi uji coba jet prototipe, setibanya di pangkalan ia di beri tahu bahwa program tersebut akan ditutup oleh Laksamana Muda Cheste "Hammer" Cain (Ed Harris). Meski demikian Maverick tetap melanjutkan misi uji cobanya sebelum Chain berhasil membawa pesawat tersebut untuk dihancurkan.

Ketika kecepatan hampir mencapai 10 Mach, Cain menegur Maverick yang tidak mematuhi perintah tersebut, Hammer bahkan berkata kepadanya "You won't retire and despite your best efforts, you refuse to die" kalimat ini benar-benar khusus ditujukan untuk Maverick.

Top Gun: Maverick (2022)
Elite-Force-Top-Gun

Cain berharap bahwa Maverick digugurkan dalam tugasnya sebagai tentara angkatan udara, namun Laksamana Tom "Iceman" Kazansky ( Val Kilmer), mempunyai tujuan lain untuk Maverick. Maverick akan tetap bersama Top Gun untuk melatih sebuah pasukan elite Pilot F/A-18, untuk misi khusus.

Misi pelatihan Maverick terbukti sulit bagi dia. Salah satu muridnya, letnan Bradly "Roaster" Bradshaw (Miles Teller), membenci Maverick karena telah memberhentikan promosinya bertahun-tahun lalu. Bagi Maverick hal ini sangat berat untuk melihat wajah Rooster karena dia teringat pada kematian Goose, petugas pencegat radar lamanya yang merupakan ayah Rooster.

Top Gun: Maverick (2022)
Jennifer-Connelly-Top-Gun

Dalam waktu berjalan Maverick terus berusaha membangun sebuah tim yang kuat. Sepanjang perjalanan Maverick dipertemukan kembali dengan teman lamanya, seperti Penny Benjamin (Jennifer Connelly) yang dalam film ini dimasukkan sebagai love Interest Maverick.

Reuni terbesar adalah pertemuan antara Maverick dan Iceman, keduanya digambarkan dalam scene yang pendek namun sangat menyentuh. Pada sepertiga akhir film ini kita diberikan sebuah scene yang menegangkan ketika Maverick berada dalam kemudi pesawatnya. Gambaran yang nyata dibalut dengan sinematografi dan kamera movement yang baik benar-benar layak untuk dinikmati.

Top Gun Maverick 2022 film yang sangat epik, kecepatan tinggi, pengemasan film yang baru namun tetap meletakan jejak dari Top Gun Scout. Tom Cruise benar-benar dapat membawakan seorang Maverick dengan sangat luar biasa.

Pada akhir film,Top Gun Stinger. Tom Cruise memberikan ucapan terima kasih kepada penggemar "Please enjoy, as we all made it for you, yang artinya ”Silakan nikmati, karena kami semua membuatnya untuk Anda.

www.mtalkblog.com

Temukan informasi terkini tentang teknologi, desain grafis, dan lainnya di mtalkblog.com. Dapatkan panduan praktis dan berita terbaru di sini.

Jika Artikel Ini Bermanfaat Silahkan Tinggalkan Pesan Apapun di Komentar

إرسال تعليق (0)
أحدث أقدم

Ads