Daftar Film Menyambut Kemerdekaan Indonesia

Table of Contents

Daftar Film menyambut kemerdekaan 17 Agustus ke-77
10 Film menyambut kemerdekaan 17 Agustus ke-77

mtalkblog -- Dalam menyambut hari kemerdekaan Indonesia ke 77 pada 17 Agustus nanti sebagai cinephile tidak lengkap rasanya jika tidak ikut membakar semangat kemerdekaan dengan film-film bertema perjuangan-perjuangan pada masa lampau ataupun film lawas untuk nostalgia.

Berawal dari film tentang kehidupan pahlawan hingga film yang menceritakan perjuangan untuk kemerdekaan.

Berikut 10 Film yang wajib ada diplaylist kamu

1. Soekarno: Indonesia Merdeka

Sesuai judulnya film ini berfokus pada sosok Ir. Soekarno yang pada massanya memperjuangkan kemerdekaan bersama para tokoh lainnya. Film ini di sutradarai Hanung Bramantyo yang dirilis pada tahun 2013, Hanung menceritakan sosok Soekarno kecil hingga menjadi Ir. Soekarno sang proklamator.

2. Kartini

Sebagai pahlawan wanita yang memperjuangkan emansipasi wanita yang selalu diperingati pada 21 April. Film Kartini yang diperankan Dian Sastrowardoyo menceritakan perjuangan R.A Kartini dalam mendirikan pendidikan dan lapangan pekerjaan bagi kaum miskin dan wanita diwilayah Jepara.

3. Bumi Manusia

Film adaptasi novel karya Pramoedya Ananta Toer yang berjudul sama, menceritakan pribumi Minke (Iqbal Ramadhan) yang jatuh cinta dengan noni belanda Annelies Mellema (Mawah Eva de Jongh) serta mengkritik kolonialisme yang dilakukan belanda dan kaum feodal.

4. Hati Merdeka

Film ini merupakan film ketiga dalam seri Trilogi Merdeka 2011. Melanjutkan perjuangan mereka ya ng telah gugur yang berakhir tragis karena mundurnya salah satu anggotanya. Tanpa pemimpin pasukan tersebut bertekad menjalankan misi ke Bali untuk membalas dendam dengan membunuh Kolone Raymer.

5. Guru Bangsa: Tjokroanimoto

Film ini adalah film biografi dari pahlawan nasional Tjokroanimoto yang dirilis pada tahun 2015, yang di sutradarai oleh Girin Nugroho . Sosok Tjokroanimoto ini diperankan oleh Reza Rahardian yang mengisahkan kesenjangan sosial yang membuat dirinya sebagai kaum bangsawan tergerak untuk menyelamatkan bangsanya.

6. The East (De Oost)

Film ini menceritakan prajurit Belanda Juhan yang kagum dengan ke pemimpinya Raymond Westerling di angkatan darat (KNIL). Di film ini pun kita diperlihatkan pembantaian massal yang dilakukan Wasterling pada warga Sulawesi pada tahun 1057-1947.

7. Jenderal Soedirman

Film yang rilis tahun 2015 ini menceritakan perjuangan Jenderal Soedirman yang memimpin pasukan gerilya dalam mempertahankan kemerdekaan, yang pada masa itu Ibu Kota Indonesia masih berapa di Yogyakarta. Perjuangan itu ia lakukan hingga mendapat pengakuan kedaulatan pada akhir tahun 1949.

8. 3 Srikandi 2016

Film karya Iman Brotoseno mengisahkan perjalanan 3 atlet panahan (Nurfitriyana Saiman, Lilies Handayani, Kusuma Wardhani) yang pertama kali mendapatkan mendali perak pada olimpiade seoul 1988.

9.Soegija

Film ini merupakan film sejarah tokoh nasional Mgr. Soegijapranata yang juga resmi terdaftar dalam keuskupan Gereja Katolik Indonesia. 

Film ini mengisahkan lika-liku dirinya sebagai uskup dalam mengambil dalam perjuangan kemerdekaan Indoensia, tidak hanya mencoba didalam ranah lokal dan nasional Soegija pun ikut bertindak dalam politik Internasional demi kemerdekaan Indonesia.

10. Naga Bonar

Meskipun Film Komedi film ini tidak luput menjadi salah satu film rekomendasi dalam menyambut kemerdekaan. Film dengan timeline 1987 yang diperankan Deddy Mizwar, menceritakan peristiwa perang dari sudut pandang rakyat.

Naga Bonar merupakan Residivis kriminal asal medan yang memiliki dialog khas 'Apa Kata Dunia?' saat ini Naga Bonar memiliki sekuel yaitu Naga Bonar jadi 2.

www.mtalkblog.com

Teknologi enthusiast 😍 suka main game dan nonton anime.😎👌

Jika Artikel Ini Bermanfaat Silahkan Tinggalkan Pesan Apapun di Komentar

إرسال تعليق (0)
أحدث أقدم

Ads