Cara Buat Folder di Komputer Secara Massal

Table of Contents

Cara Buat Folder di Komputer Ratusan Gak Pakai Ribet

Cara Buat Folder di Komputer Secara Massal

Siapa sangka bikin folder bisa jadi menjengkelkan jika data yang harus disimpan atau diarsipkan sangat banyak. Biasanya untuk buat folder baru cukup menekan icon + pada windows explorer ataupun dengan pintasan [ CTRL + Shift + N ], namun jika folder ini berjumlah 5-10 mungkin bisa saja kita membuat secara manual.

Namun yang menjadi permasalahan adalah, meskipun perkerjaan itu tidak termasuk sulit nyatanya untuk mengorganisir folder komputer berjumlah puluhan hingga ratusan akan menyita waktu kita, sehingga bisa saja perkerjaan kita yang lain akan terdampak.

Nah pada pembahasan kali ini kita akan membahas bagaimana cara buat folder di komputer dalam kurun waktu 1 menit saja, jadi dengan cara ini kamu bisa mengorganisir data siswa, data merchant, data mahasiswa, data arsip ataupun data project menjadi lebih efektif. Jadi simak terus permbahasan cara bikin folder dikomputer secara massal perlu perhatikan hal-hal penting berikut ini.

Poin Pembahasan Cara Membuat Folder di Komputer:

Dalam artikel kali ini kita akan fokus kepada poin pembahasan berikut:
  • Penjelasan Script (Prompt)
  • Cara Listing Nama Folder
  • Cara Menggunakan Script

Cara Buat Folder di Komputer Secara Massal Pakai Notepad

Penjelasan Singkat Ekstensi BAT

Ekstensi adalah kode akhiran dari suatu file komputer yang berisi program tertentu yang dapat berjalan atau dieksekusi oleh sistem komputer. BAT merupakan salah satu ekstensi atau kode khusus. BAT sendiri adalah singkatan dari "batch file" dimana "batch" dapat diartikan sebagai banyak karena dapat menyimpan beberapa perintah terurut untuk dieksekusi oleh sistem komputer.

Ekstensi BAT hanya dapat berjalan di sistem operasi Windows. File dengan ekstensi .BAT biasanya berisi program pemrosesan yang mengandung perintah tertentu untuk dijalankan oleh sistem komputer. Oleh karena itu, pengguna dapat memanfaatkannya untuk menjalankan program berurutan yang sederhana untuk tujuan optimasi misalnya saja seperti pada pambahasan ini, dimana kita bisa membuat perintah kepada sistem untuk membuat folder di komputer secara massal.

Script Buat Folder Massal di Notepad

Untuk membuat perintah kepada sistem komputer diperlukan adanya sebuah script atau kode yang dapat dieksekusi oleh sistem komputer:

@echo off 
MD "Kreasi Kecil-Kecilan" 
MD "Ide Artisanal" 
MD "Kreatif Corner" 
Dan seterusnya...


Dari kode diatas, nantinya kita akan menyimpan kode ini dalam ekstensi .BAT agar sistem komputer dapat memprosesnya sebagai perintah.

Pada bagian @echo off sendiri berfungsi untuk menonaktifkan tampilan echo atau membuat tampilan tetap berish ketika pemorsesan perintah berjalan, jadi porsesnya berjalan di latar belakang. sedangkan MD dapat diartikan sebuah perintah kepada komputer untuk buat folder baru berdasarkan dengan nama yang berada di dalam tanda petik.

Cara Listing Nama Folder Dengan Cepat

Cara bikin folder baru di komputer yang sangat banyak kita pelu beberapa hal berikut ini:

Data yang dibutuhkan: Data yang dibutuhkan pastinya berjumlah banyak, karena cara ini adalah cara yang tidak efisien ketika jumlah data yang kita miliki hanya 5-10 baris data saja, namun cara ini terbukti efektif jika kita memiliki data puluhan bahkan hingga ratusan. Data data itu bisa berupa nama project, nama merchant, nama klien, nama siswa, nama mahasiswa, dan pengarsipan dan lainnya.

Software yang diperlukan: Dalam pembahasan ini kita akan menggunakan excel dan notepad saja, excel akan digunakan untuk membuat list nama folder sesuai keinginan, notepad akan digunakan untuk membuat perintah dalam file batch.

Cara Menyesuaikan Format Penamaan Sesuai Script: Gunakan gunakan rumus excel ini { ="MD "&""""&B2&"""" }. B2 merujuk kepada cell dari kolom B baris ke 2. Tujuannya adalah memberikan atau menambahkan tanda petik di awal dan akhir dari daftar nama, dengan begitu nantinya sistem komputer dapat mengeksekusi perintah tersebut dengan benar.

Cara Buat Folder di Komputer Secara Massal

Cara Membuat File Batch (.BAT) untuk Membuat Folder Secara Massal

Caranya ini sangat sangat mudah, kamu bisa menggunakan notepad di komputer windows kamu, cari notepad dengan shortcut { WIN + S } kemudian ketika "notepad" dan lalu enter.

Jika sudah masuk kedalam program notepad, langsung saja masukan kedua bagian ini

Bagian pertama: @echo off
Bagian kedua: List nama dengan format { MD "nama_folder" }

Cara Buat Folder di Komputer Secara Massal

Kemudian simpan dengan pintasan { CTRL + S }, berikan nama sesuai keinginan kamu dan tambahkan .bat misalnya ( tokoJABO.bat ), kemudian pada bagian Save As Type pilih All files (*.*), tujuannya agar tersimpan sebagai file batch oleh sistem komputer.

Pastikan kamu menyimpan file batch ini di dalam partisi ataupun folder lainnya, intinya pastikan akan terlihat rapih dan mudah untuk dicari.

Cara Menggunakan Script yang Sudah Dibuat

  1. Cari lokasi file .BAT yang kamu simpan
  2. Klik 2x pada file .BAT tersebut atau klik kanan >> open / run as administrator
  3. Maka selanjutnya folder akan dibuat secara otomatis.
  4. Jika file folder belum terlihat, silahkan coba refresh dengan menekan f5 atau Fn+F5

Cara Buat Folder di Komputer Secara Massal

Penutup

Dalam dunia komputasi, efisiensi dalam mengelola dan mengorganisir data merupakan kunci keberhasilan. Artikel ini telah membahas secara rinci cara buat folder di komputer secara massal menggunakan file batch (.BAT) melalui Notepad. Dengan langkah-langkah yang diberikan, kamu dapat menghemat waktu dan upaya dalam membuat folder-folder untuk mengatur data berjumlah besar. Poin-poin penting yang dibahas dalam artikel termasuk ekstensi BAT, script untuk membuat folder, cara mengatur nama folder dengan cepat, serta langkah-langkah membuat dan menggunakan file batch.

Kesimpulan

Dengan mengikuti panduan yang disajikan dalam artikel ini, kamu dapat mengatasi tantangan dalam mengorganisir folder di komputer, terutama saat kamu memiliki banyak data yang harus diatur. Dengan membuat file batch (.BAT) yang sesuai dengan kebutuhan kamu, kamu dapat dengan cepat membuat folder-folder dengan nama yang diinginkan. dengan cara bikin folder baru Ini kamu akan meningkatkan efisiensi kerja kamu dan memastikan data kamu terorganisir dengan baik.

Penting untuk diingat bahwa file batch (.BAT) hanya berfungsi di sistem operasi Windows, sehingga metode ini cocok untuk pengguna Windows. Dengan adanya cara ini, kamu dapat menghemat waktu dan fokus pada tugas-tugas lainnya tanpa harus membuang waktu untuk membuat folder secara manual. Semoga artikel ini bermanfaat dalam meningkatkan produktivitas kamu dalam mengelola data di komputer kamu .Kesimpulan

Galih Enggar

Teknologi enthusiast �� suka main game dan nonton anime.����

Jika Artikel Ini Bermanfaat Silahkan Tinggalkan Pesan Apapun di Komentar

Posting Komentar (0)
Lebih baru Lebih lama

Ads